Kalau sebelumnya aku share ide main anak dengan tema tata surya, kali ini aku akan share ide main anak dengan tema fenomena alam dan musim :)
Seperti biasanya, setiap kegiatan main anakku, aku usahakan untuk selalu dimulai dengan tadabbur ayat Al-Quran. Jadi selain ada ide kegiatan untuk main, di sini aku share juga ayat Al-Quran yang bisa menjadi referensi dan relate dengan ide mainnya.
Ayat Al-Quran tentang Fenomena Alam dan Musim
1. Ayat Al-Quran tentang Pelangi
Dalam QS Faathir ayat 27, Allah berfirman:
"Tidakkah engkau melihat bahwa Allah menurunkan air dari langit lalu dengan air itu Kami hasilkan buah-buahan yang beraneka macam jenisnya. Dan di antara gunung-gunung itu ada garis-garis putih dan merah yang beraneka macam warnanya dan ada (pula) yang hitam pekat."
2. Ayat Al-Quran tentang Hujan
Dalam QS Az Zukhruf: 11, Allah berfirman:
"Dan yang menurunkan air dari langit menurut ukuran (yang diperlukan) lalu dengan air itu Kami hidupkan negeri yang mati (tandus). Seperti itulah kamu akan dikeluarkan (dari kubur)."
Dalam QS Qaf: 9, Allah juga berfirman:
"Dan dari langit Kami turunkan air yang memberi berkah lalu Kami tumbuhkan dengan (air) itu pepohonan yang rindang dan biji-bijian yang dapat dipanen."
3. Ayat Al-Quran tentang Es
Dalam QS An Nur: 43, Allah berfirman:
"Tidakkah engkau melihat bahwa Allah menjadikan awan bergerak perlahan, kemudian mengumpulkannya, lalu Dia menjadikannya bertumpuk-tumpuk, lalu engkau lihat hujan keluar dari celah-celahnya dan Dia (juga) menurunkan (butiran-butiran) es dari langit, (yaitu) dari (gumpalan-gumpalan awan seperti) gunung-gunung, maka ditimpakan-Nya (butiran-butiran es) itu kepada siapa yang Dia kehendaki dan dihindarkan-Nya dari siapa yang Dia kehendaki. Kilauan kilatnya hampir-hampir menghilangkan penglihatan."
4. Ayat Al-Quran tentang Musim Semi
Dalam QS Ar Ra'd: 4, Allah berfirman:
"Dan di bumi terdapat bagian-bagian yang berdampingan, kebun-kebun anggur, tanaman-tanaman, pohon kurma yang bercabang, dan yang tidak bercabang; disirami dengan air yang sama, tetapi Kami lebihkan tanaman yang satu dari yang lainnya dalam hal rasanya. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi orang-orang yang mengerti."
5. Ayat Al-Quran tentang Musim Gugur
Dalam QS Az Zumar: 21, Allah berfirman:
"Apakah engkau tidak memperhatikan, bahwa Allah menurunkan air dari langit, lalu diaturnya menjadi sumber-sumber air di bumi, kemudian dengan air itu ditumbuhkan-Nya tanam-tanaman yang bermacam-macam warnanya, kemudian menjadi kering, lalu engkau melihatnya kekuning-kuningan, kemudian dijadikan-Nya hancur berderai-derai. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat pelajaran bagi orang-orang yang mempunyai akal sehat."
Ide Main Anak tentang Fenomena Alam dan Musim
1. Membuat Mozaik Pelangi
Alat & bahan yang diperlukan:
- Kertas A4
- Pensil
- Kertas origami warna 'mejikuhibiniu' (karena Khalil gak punya origami ungu, jadi diganti pink wkwk), buat garis-garis lurus dengan lebar sekitar 1cm di kertas origaminya
- Gunting
- Lem
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Minta anak menggambar garis lengkung membentuk pelangi
- Setelah selesai menggambar pelangi sendiri, minta anak untuk menggunting kertas origami mengikuti garis lurus yang sudah digambar sebelumnya
- Gunting kertas origami menjadi potongan-potongan kecil
- Tempelkan potongan kertas origami di gambar pelangi dengan warna yang sesuai
Kegiatan ini bermanfaat untuk:
- Menstimulasi indera auditory (dari read aloud Al Quran), visual, tactile & olfactory (dari kegiatan membuat mozaik pelangi)
2. Melukis Hujan dengan Pipet
Alat & bahan yang diperlukan:
- Kertas A4
- Pipet
- Pewarna Makanan (Biru)
- Sedikit Air
- Crayon
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Ajak anak membuat gambar di kertas A4 yang berhubungan dengan hujan, seperti: awan, payung, dan pelangi dan boleh diwarnai dengan crayon.
- Kemudian posisikan kertas A4 berdiri tegak, bisa disandarkan ke tembok atau dipegangi saja oleh ibu.
- Campur 1 tetes pewarna makanan dengan sedikiiiiit air, ambil menggunakan pipet.
- Keluarkan warna di pipetnya dari atas kertas dan biarkan turun mengalir ke bawah.
Kegiatan hari ini bermanfaat untuk:
- Menstimulasi indera auditory (dari read aloud Al Quran), visual, tactile & olfactory (dari kegiatan melukis hujan dengan pipet)
3. Menyelamatkan Hewan yang Terjebak di Es
Alat & bahan yang diperlukan:
- Wadah yang bisa dimasukkan ke freezer
- Air secukupnya
- Pewarna Makanan (Biru)
- Figur hewan laut
- Palu
Dari malam sebelumnya, aku udah menyiapkan figur hewan laut yang dimasukkan ke larutan air berwarna biru. Lalu aku bekukan di freezer semalaman.
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Sebelum memulai kegiatan, aku kasih pengantar dulu dari buku yang sering dibacakan ke Khalil belakangan ini. Bahwa selain musim hujan, di bagian bumi tertentu juga ada musim dingin. Dimana air yang turun membeku dan berubah jadi butiran salju, sungai pun banyak yang membeku dan airnya berubah menjadi es.
- Kemudian ajak anak menyelamatkan hewan yang terjebak di dalam es. Sebenernya di sini aku ngga langsung nyiapin, aku tanya dulu ke Khalil "gimana ya caranya menyelamatkan ikan-ikannya?" lalu Khalil bilang pecahin es nya pakai palu :D
4. Blow Painting Bunga Musim Semi
Alat & bahan yang diperlukan:
- Kertas A4
- Pewarna Makanan (Merah, Kuning, Biru)
- Sedikit Air
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Jelaskan pada anak kegiatan yang akan dilakukan. Aku perlihatkan juga gambar bunga yang akan dilukis.
- Campur 1 tetes warna biru dengan sedikit air. Di wadah yang berbeda, campur warna merah dengan sedikit air, dan warna kuning dengan sedikit air.
- Ambil larutan warna dengan sedotan, teteskan di atas kertas, kemudian tiup membentuk tangkai dan bunga.
Kegiatan hari ini bermanfaat untuk:
- Menstimulasi indera auditory (dari read aloud Al Quran), visual, tactile & vestibular (dari kegiatan blow painting)
5. Membuat Pohon Musim Gugur dengan Cangkang Telur
Alat & bahan yang diperlukan:
- Kertas A4
- Cangkang Telur (dari 2 butir telur)
- Lem Kayu
- Crayon
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Jelaskan pada anak kegiatan yang akan dilakukan. Aku perlihatkan dan jelaskan juga ciri-ciri pohon di musim gugur itu (seperti warna daunnya yang menjadi kecoklatan dan daunnya yang berjatuhan ke tanah)
- Ajak anak memecahkan telur dan membersihkan cangkangnya, kemudian hancurkan cangkang telur menjadi potongan-potongan yang lebih kecil
- Gambar batang pohon di kertas A4 dengan crayon
- Ajak anak untuk menempelkan cangkang telurnya dengan menggunakan lem kayu
- Jelaskan bahwa cangkang telur ini seperti daun dari pohon di musim gugur
Kegiatan hari ini bermanfaat untuk:
- Menstimulasi indera auditory (dari read aloud Al Quran), gustatory & tactile (dari kegiatan membuat pohon musim gugur)
6. Membuat Diorama Musim Hujan
Alat & bahan yang diperlukan:
- Dus bekas
- Kertas A4
- Kertas origami hijau & coklat
- Beras warna biru
- Lem kertas
- Lem kayu
- Gunting
- Kapas
- Benang
- Crayon
Tahapan Kegiatan:
- Ajak anak membaca doa sebelum belajar
- Jelaskan pada anak kegiatan yang akan dilakukan. Aku perlihatkan contoh diorama musim hujan dari internet
- Warnai kertas A4 dengan warna biru langit, buat bentuk matahari di sudut atas dari kertas origami dan gambar bentuk awan di sebelahnya. Setelah itu, tempelkan kertas A4 ini di kardus.
- Buat tetesan-tetesan hujan dari kertas putih, satukan dengan benang dan tempelkan di gambar awan.
- Buat bola kecil dari kapas, lalu tempelkan juga di gambar awan dengan lem kayu.
- Gambar gunung dan pohon di kertas origami, kemudian minta anak untuk mengguntingnya.
- Tempel gunung di bagian bawah dus (seperti tampak di foto) dan pohon di bagian samping dus.
- Letakkan kertas origami hijau di satu bagian sebagai daratannya, dan taburkan beras warna biru di sisi yang lain sebagai wilayah perairannya.
- Sebagai tambahan, buat origami perahu dan simpan di atas beras biru
Kegiatan hari ini bermanfaat untuk:
- Menstimulasi indera auditory (dari read aloud Al Quran), visual, olfactory & tactile (dari kegiatan membuat diorama)
That's all. Semoga ide main anak ini bisa menjadi inspirasi untuk para ibu dan bisa diaplikasikan di rumah bersama anak. Semangat membersamai kegiatan anak agar main jadi lebih bermakna :)
Post a Comment
Post a Comment